Cara Membuat Fitur Pencarian Produk Canggih di Toko Online Woocommerce

0
1602

Bagi yang punya toko online, apalagi punya banyak produk yang beragam maka fitur pencarian produk adalah hal yang mutlak harus dimiliki oleh toko online Anda.

WooCommerce sendiri memiliki fitur pencarian bawaan, tetapi masih sangat standar ketika digunakan untuk mencari sebuah produk.

Anda dapat menggantinya dengan fitur pencarian yang lebih canggih, cerdas dan lebih cepat untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjung dan tentu saja menghasilkan lebih banyak penjualan.

Pada artikel ini, kita akan mempelajari cara membuat fitur pencarian produk canggih di toko online WooCommerce.

Mengapa Membuat Fitur Pencarian Produk Canggih di Toko Online Anda?

Fitur pencarian bawaan WooCommerce memiliki banyak kekurangan.

Terkadang, fitur ini tidak menampilkan produk yang cocok sesuai dengan atribut produk, ulasan, bidang khusus, atau deskripsi yang dicari. Fitur bawaan ini juga sangat lambat dan membuat penguna jengkel tentunya.

Singkat cerita, jika pengunjung tidak dapat menemukan produk yang mereka cari, maka Anda akan kehilangan potensi potensi penjualan.

Kabar baiknya, ada beberapa plugin pencarian produk WooCommerce canggih yang bisa Anda gunakan untuk memperbaikinya.

Plugin ini akan membantu Anda menampilkan hasil pencarian produk yang lebih tepat, lebih cepat, dan membuat lebih banyak produk terjual.

Jadi, mari kita lihat cara menambahkan fitur pencarian produk canggih untuk toko online Anda.

Membuat Pencarian Produk WooCommerce Lebih Baik Menggunakan Pencarian Ajax untuk WooCommerce

Ini adalah cara yang mudah dan dan direkomendasikan untuk sebagian besar pemilik toko.

Untuk tutorial ini, saya menggunakan versi gratis dari Ajax Search for WooCommerce, yang merupakan plugin pencarian produk WooCommerce terbaik dikelasnya.

Plugin ini mencari kata kunci yang dicari di semua bidang produk, termasuk bidang khusus. Plugin ini juga dapat menampilkan hasil tanpa memuat ulang halaman, ini jauh lebih cepat daripada fitur pencarian bawaaan milik WooCommerce.

Langkah pertama, silahkan install dan aktifkan plugin Ajax Search for WooCommerce. Untuk lebih jelasnya, baca panduan cara memasang plugin WordPress.

Setelah aktivasi, silahkan masuk ke menu ‘Woocommerce’ lalu pilih menu ‘Ajax Search for WooCommerce’ di sidebar admin WordPress.

Selanjutnya, kita tinggal konfigurasi pengaturan plugin di tab yang tersedia. Pertama, pilih tab ‘Search Bar’ untuk memulai.

Pada tab ini, Anda dapat  :

  • Memilih tampilan kotak pencarian
  • Menampilkan dan menyembunyikan tombol
  • Mengubah label tombol pencarian
  • dan mengganti teks placeholder

Plugin secara otomatis akan menampilkan produk berdasarkan huruf pertama yang Anda mengetik. Anda dapat menyesuaikan berapa banyak produk yang akan ditampilkan, dan cara menampilkan hasil instan.

Selanjutnya, masuk ke tab ‘Autocomplete’ silahkan tinjau pilihan yang tersedia. Jika Anda tidak yakin, biarkan apa adanya.

Pengaturan default akan berfungsi untuk sebagian besar toko online.

Selanjutnya, masuk ke tab ‘Search config’. Pada tab ini, Anda dapat memberi tahu plugin area mana yang harus dilihat saat mencari produk yang cocok.

Anda dapat mengaktifkan semua pilihan jika mau. Anda juga dapat memilih kolom kustom yang mungkin ingin disertakan dalam pencarian.

Terakhir, plugin juga memiliki fitur menyertakan kecocokan Fuzzy untuk versi pronya. Berfungsi untuk mencari produk yang mungkin mendekati apa yang dicari pengguna tetapi tidak sama persis.

Direkomendasikan agar pengaturan ini pada Normal untuk hasil yang lebih relevan dan bermanfaat.

Terakhir, jangan lupa untuk mengklik tombol ‘Save changes’ untuk menyimpan semua pengaturan Anda.

Menampilkan Pencarian Produk WooCommerce di Web Anda

Ajax Search for WooCommerce memberi Anda 3 cara untuk menambahkan kotak pencarian produk ke toko WooCommerce Anda.

  • Anda dapat menambahkannya ke menu navigasi toko
  • Menampilkan fitur pencarian di sidebar menggunakan widget
  • Menampilkan fitur pencarian secara manual ke halaman toko menggunakan shortcode

Menambahkan Fitur Pencarian Produk WooCommerce ke Menu Navigasi

Pengunjung cenderung mencari sesuatu (produk, konten) di dekat menu navigasi atas website. Kita bisa menambahkan fitur pencarian produk di sana.

Silahkan masuk ke halaman Tampilan » Menu. Pastikan bahwa menu navigasi Anda saat ini dipilih dan kemudian tambahkan ‘Ajax Search bar’ ke menu navigasi Anda.

Jangan lupa untuk mengklik tombol ‘Simpan Menu’ untuk menyimpan pengaturan Anda.

Sekarang, coba buka toko online Anda, lihat apakah kolom pencarian produk sudah muncul di menu navigasi atas website Anda.

Menambahkan Fitur Pencarian Produk WooCommerce ke Widget Sidebar

Sidebar juga merupakan tempat yang paling sering dilihat untuk mencari produk..

Silahkan masuk ke halaman Tampilan » Widget dan tambahkan widget ‘AJAX search bar’ ke sidebar Anda.

Anda dapat memberikan judul dan memilih tata letak untuk kolom pencarian dari pengaturan widget.

Jangan lupa untuk mengklik tombol ‘Simpan’ untuk menyimpan pengaturan widget Anda.

Silahkan buka toko online Anda, lihat apakah kolom pencarian produk sudah muncul di sidebar website Anda.

Menambahkan Fitur Pencarian Produk WooCommerce Menggunakan Shortcode

Anda juga bisa menampilkan kotak pencarian produk di halaman atau postingan manapun di website Anda dengan menyisipkan shortcode.

Plugin ini dilengkapi dengan shortcode untuk mempermudah Anda melakukannya. Cukup edit postingan atau halaman tempat Anda ingin menampilkan kotak pencarian.

Pada layar editor, klik tombol tambahkan blok baru (+) lalu masukkan blok shortcode. Di dalam blok shortcode, silahkan ketikkan shortcode berikut ini:

[wcas-search-form]

Jangan lupa untuk mempublikasikan, menyimpan, atau mengupdate postingan / halaman Anda.

Silahkan buka halaman atau postingan Anda dan lihat apakah kotak pencarian produk sudah muncul di sana.

Semoga artikel ini bisa membantu Anda untuk membuat fitur pencarian produk canggih di toko online Woocommerce Anda.

Anda juga dapat membaca artikel, 30 Cara Menghasilkan Uang dari Blog WordPress.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.